Jumat, 04 September 2015

10 Penyebab Bau Mulut yang Sering Dilupakan

Mulut yang bau tentunya membuat kita tidak percaya diri dalam berkomunikasi kepada orang lain. Aroma bau mulut yang tidak sedap seringkali menjadi persoalan dan banyak diantaranya yang mencari permasalahn yang menyebabkan mulut bau. Nah, jika anda membaca artikel ini, anda sudah mendapatkan informasi yang tepat dimana kita akan mengulas penyebab-penyebab bau mulut yang sering kita lupakan. Mengutip dari Merdeka.com, ada 10 penyebab bau mulut yang jarang kita ketahui dan selalu kita lupakan. Apa saja penyebab bau mulut tersebut? simak daftar selengkapnya dibawah ini:

 1  Melewatkan sarapan 

Sarapan tidak hanya baik untuk perut Anda, tetapi juga untuk mulut Anda. Sarapan pagi dapat membantu Anda meningkatkan produksi air liur dalam mulut dan membersihkan lidah dari bakteri penyebab bau mulut.

 2  Masalah hati

Masalah hati, seperti sindrom lemak hati atau penyakit kuning, juga bisa membuat bau mulut tidak sedap. Hati bertanggung jawab untuk metabolisme lemak dan ketika hati tidak mampu melakukan tugas itu, jumlah bakteri dalam mulut akan meningkat.

 3  Sariawan 

Sariawan sering menyebabkan bau mulut tidak sedap karena pembentukan nanah dan infeksi. Lihat 10 Cara Mudah Mengobati Penyakit Sariawan

 4  Perdarahan gusi 

Gusi berdarah membuat darah kadang-kadang menumpuk di dalam mulut sehingga akhirnya berbau tidak sedap. 

 5  Infeksi tenggorokan 

Bila Anda menderita infeksi tenggorokan, bakteri kadang-kadang memecah sel-sel dari saluran bronkial dan menghasilkan lendir yang berbau tidak sedap.

 6  Gagal ginjal 

Gagal ginjal merupakan salah satu alasan medis yang memicu bau mulut. Akibatnya, bau mulut selalu tercium tidak sedap.

 7  Diet

Makanan yang kaya protein bisa memicu bau mulut. Hal ini dikarenakan asam amino bertindak sebagai tempat berkembang biaknya bakteri mulut.

 8  Minum alkohol 

Minum terlalu banyak alkohol dapat mengeringkan kelenjar ludah. Air liur biasanya bertindak sebagai media untuk menghapus bau yang dipicu oleh bakteri di dalam mulut. 

 9  Apnea tidur

Orang yang menderita apnea tidur tidak bisa bernapas melalui hidung. Akibatnya, mereka harus bernapas melalui mulut. Itu sebabnya, udara mengeringkan air liur dan memicu bau mulut.

 10  Pengaruh Obat 

Beberapa obat dapat mengeringkan mulut. Obat anti-depresan dan penghilang rasa sakit dapat mengeringkan mulut. Dengan tidak adanya air liur, bau mulut akan meningkat.

Seperti itulah ulasan dari tips kesehatan kali ini seputar sepuluh penyebab bau mulut yang tidak sedap. Ada banyak cara yang dapat mengatasi hal tersebut dan salah satunya adalah dengan mengonsumsi permen pelega tenggorokan/penyegar mulut atau sobat dapat melihat 5 Tips Mengatasi Bau Mulut Berlebihan yang telah kami bagikan sebelumnya. Terima kasih telah membaca tips diatas dan semoga pembacaInitips.com dapat terhindar dari masalah bau mulut setiap harinya. 

Categories: , ,

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Copyright © Glitter Salon Spa N Skin Care | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | BTheme.net      Up ↑