Senin, 05 Oktober 2015

Makanan Sehat Untuk Ibu Hamil

Makanan sehat untuk ibu hamil - Kehamilan merupakan masa yang ditunggu para orang tua, karena pada saat itu sang ibu mengandung anak yang akan menjadi keturunan. Oleh karena itu masa kehamilan sangat dijaga oleh para ibu. Menjaganya mulai dari menjaga kesehatan janin sampai memberi gizi terbaik untuk janin.

Mengkonsumsi makanan yang sehat berfungsi untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhan janin. Karena makanan yang dikonsumsi ibu hamil sangat berpengaruh dengan anak yang sudah lahir. Misalnya anak yang cerdas itu berasal dari makanan yang dikonsumsi ibunya saat masa kehamilan. Jadi sebaiknya anda berikan yang terbaik untuk janin anda dan anak anda yang akan lahir.



Daging rendah lemak
Daging merupakan sumber protein tinggi dan terbaik. Namun banyak juga dagin dengan lemak yang tinggi dan tidak sehat. Maka sebaiknya anda memilih daging yang rendah lemak. Konsumsilah daging rendah lemak setiap hari untuk mendapatkan protein yang tinggi dan bermanfaat untuk janin anda.

Konsumsi Telur
Di dalam telur terdapat banyak sekali kandungan nutrisi yang bermanfaat untuk janin. Telur mengandung 12 vitamin dan mineral. Selain kandungan tersebut, telur juga merupakan sumber protein tinggi setelah daging rendah lemak. Protein tersebut akan meningkatkan pertumbuhan sel sel janin anda. Selain kandungan protein ternyata pada telur juga terdapat kolin yang tinggi. kolin tersebut mampu meningkatkan pertumbuhan otak pada bayi. 

Daging salmon
Sudah diketahui bahwa pada ikan salmon mengandung banyak protein yang tinggi, selain itu salmon juga mengandung asam lemak omega 3 yang bermanfaat untuk otak dan meningkatkan penglihatan. Salmon sangat baik untuk dikonsumsi ibu hamil. Namun sebaiknya anda jangan mengkonsumsi ikan salmon lebih dari 12 ons dalam satu minggu.

Kacang kacangan, sayur sayuran dan buah buahan

Kacang sangat baik dikonsumsi ibu hamil karena mengandung serat dan protein yang cukup tinggi, selain kacang sayur sayuran juga harus dikonsumsi ibu hamil. Pilihlah sayuran hijau misalnya bayam dan sayuran daun lainnya. buah buahan wajib dikonsumsi ibu hamil karena mengandung banyak vitamin yang diperlukan janin untuk berkembang.
Sumber: http://www.initips.com/2013/12/makanan-sehat-untuk-ibu-hamil.html 

Categories: , ,

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Copyright © Glitter Salon Spa N Skin Care | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | BTheme.net      Up ↑