Senin, 05 Oktober 2015

Cara Mengetahui Keaslian dan Kemurnian Madu

Cara mengetahui keaslian dan kemurnian madu - Madu merupakan makanan yang memiliki sangat banyak nutrisi yang diperlukan tubuh. Kandungan pada madu bermanfaat untuk kesehatan tubuh, selain itu kandungan pada madu selain bermanfaat untuk kesehatan juga bermanfaat untuk kecantikan wajah, kulit, bibir dan rambut. Jadi mengkonsumsi madu dapatmenyehatkan tubuh kita.

Namun sekarang banyak madu yang beredar di pasaran sudah tidak murni dan tidak asli lagi. Madu sudah ditambahkan bahan campuran tertentu supaya menguntungkan sang penjual madu tersebut. Tentu saja madu yang tidak asli itu kandungannya sudah tidak sebesar pada madu asli. Jadi kita perlu memilih madu yang asli untuk dikonsumsi sehari hari, lalu bagaimana caranya. Berikut ini cara mengetahui keaslian dan kemurnian madu :
Cara Mengetahui Keaslian dan Kemurnian Madu
Menggunakan koran
Cara pertama yaitu menggunakan kertas koran sebagai alat untuk mengecek keaslian madu. Caranya yaitu teteskanlah satu tetes madu ke permukaan kertas koran. Setelah itu anda cek bagian bawah kertas koran apakah terlalu basah atau tidak. Jika terlalu banyak maka madu tersebut kemungkinan telah dicampur dengan bahan lain yang kadar airnya tinggi.
Menggunakan air
Siapkan piring berwarna putih kemudian tuangkan sedikit air ke dalam piring tersebut. Tuangkan juga beberapa tetes madu ke dalam piring tersebut setelah air diamkan beberapa saatu terlebih dahulu. Amati jika madu tersebut tercampur merata dengan air itu berarti madu asli namun jika tidak tercampur rata kemungkinan madu itu sudah tidak murni lagi.
Menggunakan kuning telur
Siapkan kuning telur ayam sebanyak dua sendok makan. Lalu teteskan madu ke dalam kuning telur tersebut secukupnya. Jika madu tersebut asli dan murni maka kuning telur akan berubah warna menjadi kuning tua, kemudian kuning telur tersebut akan menggumpal dan jika kuning telur dimakan rasanya seperti telur rebus.
Mencicipi madu
Jika anda sudah terbiasa mengkonsumsi madu asli maka cara ini mudah untuk dilakukan. Anda sudah hafal bagaimana dengan madu asli dan anda menjadi mudah untuk membedakan mana madu asli mana yang tidak asli lagi.
Sumber: http://www.initips.com/2013/12/cara-mengetahui-keaslian-dan-kemurnian-madu.html 

Categories: , ,

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Copyright © Glitter Salon Spa N Skin Care | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | BTheme.net      Up ↑