Senin, 31 Agustus 2015

Cara Mengencangkan Kulit Wajah dengan Senam Ringan

1. Mengencangkan kulit pipi
Pipi menjadi salah satu bagian wajah yang bisa kendur dan membuat penampilan wajah menjadi kurang menarik. Mencegah pipi kendur bisa dilakukan dengan senam wajah. Caranya yaitu dengan meletakkan kedua tangan pada masing-masing pipi. Setelah itu menarik wajah dari bawah ke atas. Lakukan sebanyak sepuluh kali setiap harinya. Ini bisa juga dilakukan saat mengaplikasikan bedak pada wajah. Tariklah bedak dari bawah ke atas, bukan dari atas ke bawah.
2. Mencegah kerutan di dahi
Kerutan di dahi akan membuat kita tampak lebih tua. Untuk menghindarinya, letakkan jari tangan pada kedua ujung mata atau pelipis. Tarik dengan sedikit tekanan ke arah belakang. Lakukan senam ini sebanyak sepuluh kali.
3. Menghilangkan kerutan di bawah bibir
Gerakannya serupa dengan mengencangkan bagian pipi. Letakkan kedua tangan pada bagian dagu lalu tarik ke atas wajah. Lakukan sebanyak sepuluh kali dan bisa diulang setiap hari.
4. Mengencangkan bibir
Cara untuk mengencangkan bibir agar tampak bagus dan tidak kendur yaitu dengan beberapa cara berikut ini:
  • Majukan bibir sehingga tampak seperti posisi sedang ingin mencium
  • Gerakkan bibir seperti sedang menyedot sedotan sehingga pipi akan terlihat mengerut ke dalam.
  • Kembungkan bagian mulut sehingga wajah pada bagian tersebut bisa kencang dan leher juga tidak memiliki kerutan.
  • Tersenyumlah, saat tersenyum ada banyak otot yang akan bekerja dan ini bisa menjaga otot wajah menjadi lebih kencang. Tersenyum juga tidak baik untuk diri kita saja tapi juga bagi orang lain yang melihatnya.
Membuat wajah menjadi kencang memang bisa dilakukan dengan senam wajah seperti yang telah diterangkan di atas, namun sebaiknya juga dibarengi dengan pola hidup yang sehat. Pola hidup yang sehat yaitu dengan menjaga pola makan dan berolahraga. Pola makan yang sehat seperti menghindari makanan berlemak dan mengonsumsi makanan berserat akan membantu kulit tampil awet muda dan kencang.
Selain itu olahraga secara keseluruhan juga akan membantu menunjang penampilan kita, tidak hanya pada bagian wajah saja. Penampilan tubuh yang baik dan terbebas dari lemak yang menumpuk tidak hanya menarik untuk dilihat tapi juga baik dalam hal kesehatannya. Wajah yang tampil kencang dan cantik juga harus diimbangi dengan kondisi tubuh yang sehat dan prima.

Categories: , , ,

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Copyright © Glitter Salon Spa N Skin Care | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | BTheme.net      Up ↑